Blog
Tutup Akhir Tahun, Mahasiswa Maksimalkan Penggalian Potensi
- 09/02/2023
- Posted by: Admin Web STIQ
- Category: Artikel BEM Berita STIQ Galeri Mahasiswa Kegiatan Mahasiswa
Pada bulan Desember 2022 kemarin, Badan Eksekutif Mahasiswa dan Kesantrian STIQ Isy Karima bekerjasama dalam mengawal seluruh kegiatan yang menutup akhir semester ganjil dalam rangkaian acara classmeeting tahunan STIQ Isy Karima. Kegiatan classmeeting mahasiswa mengusung tema SIGAP 2, melanjutkan kegiatan SIGAP (Mahasiswa Gali Potensi) pada tahun sebelumnya. Detail acara disusun sedemikian rupa agar mahasiswa dapat memaksimalkan pemanfaatan waktu untuk menggali potensinya dalam wawasan dakwah, berorganisasi, bermasyarakat, dan berwirausaha sekaligus.
Dalam kegiatan ini mahasiswa melakukan fundraising sebagai bentuk komitmen kepada saudara muslimin di wilayah Syam yang tengah mengahadapi musim dingin. Donasi yang berhasil terkumpul dengan berbagai usaha mandiri maupun penggalan dana mencapai 39.910.275 ribu Rupiah. Terdapat pula, majlis Dauroh Sholat yang mengundang Syaikh Mu’ammar Abdul Aziz, seorang Syekh dari Yaman sebagai bekal dakwah di masyarakat. Mahasiswa juga melakukan “UKM EXPLORE” dalam rangka peningkatan kualitas organisasi mahasiswa pada satu hari secara bersamaan.
Menutup akhir semester ganjil sekaligus akhir tahun 2022, mahasiswa STIQ Isy Karima mengharapkan peningkatan kualitas mahasiswa baik secara lahir maupun batin, baik hubungan internal maupun eksternal kampus kedepannya. Sebagaimana jargon sederhana yang di teriakkan selama acara, mahasiswa terus berusaha untuk semakin siap tampil mewarnai masyarakat. “Makin Aktif, Makin Produktif, Beraksi!”